Sekilas Tentang Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Daerah Istimewa Yogyakarta

PKBI didirikan pada tanggal 23 Desember 1957 di Jakarta, sebagai Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). Perkumpulan ini berdiri dilandasi kepedulian terhadap keselamatan ibu dan anak. Gagasan ini muncul, karena para pendiri perkumpulan yaitu Dr. R. Soeharto (dokter pribadi Bung Karno) bersama kawan-kawannya pada saat itu (1957) melihat angka kematian ibu dan anak sangat tinggi. Kematian ibu cukup tinggi, pada umumnya karena pendarahan akibat seringnya melahirkan dan kematian anak juga tinggi antara lain karena proses kelahiran bayi yang kurang sehat dari akibat kehamilan yang tidak sehat, kekurangan gizi dan kurangnya perawatan pada masa kehamilan. Untuk merealisasikan cita-cita yang luhur itu maka para pendiri perkumpulan sepakat mendirikan suatu Lembaga Swadaya Masyarakat dengan nama Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI).

PKBI

VISI & misi

VISI

Terwujudnya keluarga dan masyarakat Indonesia yang bertanggung jawab dan inklusif.

MISI

  • Memberdayakan masyarakat untuk mewujudkan keluarga yang bertanggung jawab. 
  • Membangun gerakan remaja yang inklusif.
  • Memberikan Pelayanan Kesehatan Seksual Dan Reproduksi Secara Komprehensif, Profesional Dan Inklusif.
  • Mempengaruhi Dan Menguatkan Para Pengambil Kebijakan Untuk Menghormati, Melindungi, Dan Memenuhi HKSR.
  • Mengembangkan Organisasi yang professional untuk mencapai kemandirian dan keberlanjutan.
 
 

Kontak

(0274) 586767

office@pkbi-diy.info